Punya Penghasilan Ratusan Juta dan Ribuan Karyawan, Artis Ini Pilih Hidup Sederhana

Gaya hidup yang mewah adalah hal yang lumrah terjadi pada sebagian besar selebritis Tanah Air. Namun, rupanya nggak semua publik figur senang menampilkan kekayaan yang mereka miliki.

Mempunyai penghasilan yang fantastis dan punya ribuan karyawan nggak membuat artis ini lupa diri. Bahkan, mereka nggak malu untuk ikut melakukan hal-hal sederhana seperti yang lain.


Sudah bukan hal baru bagi khalayak tanah air melihat pasangan satu ini. Meskipun kaya raya, mereka tidak segan menampilkan gaya hidupnya yang biasa-biasa saja dan tak jauh dari kehidupan kita sehari-hari.

Potret rumah tangga sederhana pada pasangan Ruben Onsu dan Sarwendah. Pasangan yang sudah menikah hampir 5 tahun ini memang kerap membuat masyarakat kagum karena kesederhanaan mereka.

Setelah menikah dengan Ruben, Sarwendah memutuskan untuk mengurangi kegiatannya di dunia hiburan dan fokus mengurus keluarga.


Sarwendah nggak segan-segan untuk berbelanja sayuran, memakai daster, dan mencuci baju sendiri meski ia mampu untuk mempekerjakan asisten rumah tangga. Sarwendah mengaku ia lebih nyaman menjadi sosok ibu rumah tangga yang sesungguhnya seperti itu.

Ternyata di balik hingar bingar harta yang melimpah Ruben Onsu dan Sarwendah juga manusia biasa sama seperti kita semua. Sebelum menjadi terkenal pun mereka juga pasti sama berjuangnya dengan kita meraih impian.

Hal tersebut patut menjadi contoh bagi public figure tanah air yang lain mengingat kita semua sama-sama manusia, sama-sama makan nasi, dan sama-sama menghadap Tuhan pada akhirnya.

sumber